Friday 20 November 2015

Bahaya Cream Pemutih

Wajah kotor, hitam dan berjerawat pastinya membuat semua orang malu jika harus berpapasan dengan orang lain. Saat ini baik pria maupun wanita melakukan antisipasi dengan menggunakan cream pemutih wajah. Cream untuk wajah saat ini memang mudah di dapatkan, dari mulai harga murah sampai harga mahal sudah tersedia. Berbagai produk sudah di tawarkan dengan bebas di pasaran. Tapi lebih baik anda cermat ketika memilih, anda harus mengetahui kandungan apa saja yang ada di dalamnya. Jangan sampai zat kimia berbahaya merusak wajah anda.
Pemutih wajah yang bagus tanpa zat kimia
Ketika anda akan membeli ceram untuk memutihkan wajah, pastikan anda mengetahui kandungan berbahaya yang memang selalu di pakai para pembuat cream ini untuk memutihkan dengan cepat. Salah satu zat kimia yang sering di gunakan yaitu garam mercuri seperti merkuri amida klorida, MgNH2CL2 maupun merkurous klorida. Cara kerjanya memang yang sangat di harapkan oleh para konsumen, merkuri ini dapat menekan pembentukan melamin sehingga kulit menjadi putih dan pastinya cerah. Tapi pemakaian daam jangka waktu panjang akan membuta kulit wajah anda menjadi biru kehitaman bahkan menimbulkan kanker kulit. Selain itu jika termakan maka akan merusak ginjal sampai pendarahan pada pencernaan.
Tentunya jika tidak hati-hati, zat berbahaya ini siap-siap akan menggerogoti tubuh anda. jadi pemutih wajah yang bagus bukan pemutih dengan produk ternama dan harganya mahal, tapi pemutih yang tidak mengandung zat-zat kimia berbahaya. efek penggunaan ceram berbahaya ini akan terlihat dengan jelas ketika di pakai terus-terusan dalam jangka waktu yang lama. Dan yang paling bisa anda ketahui dengan melihat produk yang memang memiliki ijin beredar dari BPOM. Atau anda juga bisa mencari di internet pemutih apa saja yang tidak memiliki ijin untuk mengedarkan produk tersebut.
Untuk menghindari bahayanya zat kimia ini, lebih baik anda beralih pada penggunaan pemutih wajah tradisional. Cara tradisional ini biasanya menggunakan bahan-bahan alami dengan nutrisi tinggi yang memang di butuhkan wajah anda. anda bisa menggunakan bengkuang untuk di jadikan masker. Dengan kandungan B1 dan C yang berada di dalamnya, buah yang satu ini dapat menghilangkan noda hitam bekas jerawat dan membuat wajah menjadi putih bersinar. Atau bisa juga menggunakan kombinasi antara putih telur dengan jeruk nipis.Penggunaan ini akan membuat kulit anda kencang dan terbebas dari flex hitam karena jerawat. Dan yang paling mudah dan sering di lakukan dengan menggunakan masker susu, dengan ini maka sel-sel kulit mati pada wajah akan terangkat. Jadi hindari cream pemutih wajah yang berbahaya dengan beralih menggunakan masker tradisional yang terbukti aman.

No comments:

Post a Comment